Siswa MI Muhammadiyah Dolopo Minati Extra Handycraft
![]() |
(Foto oleh: Bayu Budi) |
TEROPONGNUSA.COM, MADIUN--Guna
memberikan warna bagi kegiatan mengajar di Madrasah Ibtidaiyah (MI)
Muhammadiyah Dolopo Madiun, madrasah ini memfasilitasi dengan berbagai macam
ekstrakurikuler pilihan. Setiap siswa memilih kegiatan tersebut sesuai minat
dan bakat mereka masing-masing. Minat diartikan sebagai suatu rasa ketertarikan
pada suatu hal atau aktifitas. Sedangkan bakat bisa diartikan sebagai suatu
kemampuan yang dimiliki oleh setiap individu.
Baru-baru ini MI
Muhammadiyah Dolopo membuka kegiatan ekstrakurikuler baru yang inspiratif dan
kreatif, yaitu Handicraft. Handicraft di sini adalah kerajinan tangan yang
memanfaatkan barang bekas dengan paduan bahan hias modern bernilai seni tinggi.
Antusias siswa terhadap kegiatan ini begitu besar sekali, sehingga tidak heran
peserta yang mengikuti kegiatan tersebut mencapai 50 siswa.
![]() |
Iklan |
Manfaat Handicraft
yang diterima oleh siswa nantinya yaitu menumbuhkan sikap peduli lingkungan
dengan cara memungut sampah di lingkungan sekitar yang sekiranya dapat dibuat
sebagai hiasan. Seperti contoh sedotan bekas dan cup plastik jeli yang bisa
dibuat kreasi bunga hias.
Dijelaskan oleh
guru pengajar Handicraft bahwa pembelajaran ekstrakurikuler ini akan lebih
banyak memakan waktu bagi siswa, sebab siswa akan dilatih untuk sabar dan
telaten ketika mereka membuat suatu kreasi. Dalam prakteknya sendiri
dilaksanakan satu kali dalam sepekan yaitu hari Selasa.
Kepala MI Muhammadiyah
Dolopo, Supriyono, S.Pd.I. mengemukakan, bahwa kegiatan ekstrakurikuler Handicraft
adalah suatu wadah untuk mengembangkan jiwa kreatif dan inovatif anak secara
komprehensif. Seperti yang kita tahu bahwa anak akan mengalami fase berkembang
daya imajinasi mereka ketika dihadapkan pada suatu tantangan untuk membebaskan
ekspresi mereka ke dalam wujud hasil kreasi.
Dengan berpedoman
kepada tujuan dan manfaat kegiatan ekstrakurikuler Handicraft, bentuk apresiasi
yang dilakukan oleh madrasah terhadap hasil karya mereka, maka akan
dilaksanakan sebuah pertunjukan dan pameran karya seni tahunan yang sifatnya
edukatif guna menarik minat siswa lain untuk bergabung mengembangkan bakat
terpendam mereka melalui kegiatan ekstrakurikuler Handicraft. (Ardiyan Mustofa,
S.Pd)