Salah Satu Warganya Meninggal Terjangkit Covid-19, Bupati Magetan Gelar Konpers
TEROPONGNUSA.COM, MAGETAN - Menyikapi penyebaran Virus Covid-19, Bupati Magetan, Dr.Drs.H.Suprawoto, S.H.,M.Si, menggelar Konferensi Pers di Pendopo Surya Graha, Sabtu (14/03/2020).
Hal itu juga sengaja dilakukan menyusul meninggalnya salah satu warga Magetan di Surakarta karena terjangkit Covid-19 yang mana jenasahnya dimakamkan di TPU setempat.
"Kami membenarkan bahwa korban memang orang asli Magetan dan saat ini sudah dimakamkan di TPU setempat," terang Suprawoto.
Sementara itu langkah yang diambil dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19, Pemkab Magetan juga melakukan penelusuran kepada siapa saja korban pernah melakukan kontak.
"Orang-orang yang pernah berinteraksi dengan keluarga juga kita telusuri dan juga kita lakukan sosialisasi. Dan hari ini sudah diambil sampelnya oleh tim dari provinsi," pungkasnya.
Sementara itu, pihak keluarga pasca kejadian tersebut langsung diisolasi di rumah mereka untuk tidak berhubungan dengan orang luar, dan tentunya dalam pengawasan petugas kesehatan.(NYR)
Hal itu juga sengaja dilakukan menyusul meninggalnya salah satu warga Magetan di Surakarta karena terjangkit Covid-19 yang mana jenasahnya dimakamkan di TPU setempat.
"Kami membenarkan bahwa korban memang orang asli Magetan dan saat ini sudah dimakamkan di TPU setempat," terang Suprawoto.
Sementara itu langkah yang diambil dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19, Pemkab Magetan juga melakukan penelusuran kepada siapa saja korban pernah melakukan kontak.
"Orang-orang yang pernah berinteraksi dengan keluarga juga kita telusuri dan juga kita lakukan sosialisasi. Dan hari ini sudah diambil sampelnya oleh tim dari provinsi," pungkasnya.
Sementara itu, pihak keluarga pasca kejadian tersebut langsung diisolasi di rumah mereka untuk tidak berhubungan dengan orang luar, dan tentunya dalam pengawasan petugas kesehatan.(NYR)