Pelaksanaan Kejurprov ISSI Jatim Pada Juli Ini di Magetan Dibatalkan Bupati
TEROPONGNUSA.COM | MAGETAN – Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Jawa Timur yang seyogyanya bakal digelar di Cemorosewu pada Juli ini dibatalkan Bupati Magetan, Suprawoto.
Hal itu diputuskan usai audiensi pada Senin 28 Juni 2021 di Ruang Jamuan Pendopo Surya Graha bersama Dandim, Kapolres yang diwakili Kasat Intelkam, Dinas Instansi terkait serta Tim Teknis Kejurprov ISSI Jawa Timur.
Menurut Suprawoto, pembatalan tersebut karena Magetan dikepung daerah tetangga yang berada pada zona merah dan adanya klaster hajatan di Magetan, serta penyebaran Covid-19 yang mengalami peningkatan.
“Saat ini Magetan dikepung daerah tetangga yang berada pada zona merah dan adanya klaster hajatan di Magetan, serta penyebaran Covid-19 yang mengalami peningkatan,” beber Suprawoto.
Sebagai penggantinya, pihaknya telah mencarikan solusi yakni dengan menjadwal ulang pelaksanaan Kejurprov ISSI di waktu yang lain seperti saat Hari Jadi Magetan atau di bulan berikutnya.
“Kejurprov ISSI Jatim agar dapatnya direschedule dari rencana pada bulan Juli ke bulan Agustus atau saat Hari Jadi Magetan pada bulan Oktober dengan catatan jika penyebaran Covid-19 sudah terkendali,” ujarnya.
Bupati berharap keputusannya itu agar dimaknai positif. Ia menilai, penundaan Kejurprov ISSI agar sekiranya juga dapat menyiapkan kematangan seluruh pihak yang terlibat.(NYR)