Usai dari Makam Gubernur Suryo, Khofifah Indar Parawansa Lanjut Mengunjungi Pasar Sayur Magetan
![]() |
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengunjungi Pasar Sayur Magetan/Foto: Denny Rubi |
TEROPONGNUSA.COM | MAGETAN – Usai dari Makam Gubernur Suryo, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melanjutkan kunjungannya di Pasar Sayur Magetan, Kamis (6/10/2022).
Di pasar tersebut, Gubernur Khofifah melakukan interaksi dengan para pedagang untuk mengecek harga berbagai bahan kebutuhan pokok pasca adanya kenaikan bahan bakar minyak (BBM).
“Kita semua berharap ada proses stabilisasi harga, intervensi harga yang dilakukan oleh kita semua baik pemerintah kabupaten, provinsi maupun pusat,” ungkap Khofifah Indar Parawansa.
Yang saya temukan di lapangan, lanjut Khofifah, untuk daging sapi kualitas terbaik di sini Rp125 ribu sebelumnya Rp120 ribu. Daging ayam sebelumnya Rp33 ribu sekarang Rp27 ribu, kemudian minyak goreng curah harganya Rp12 ribu per liter tadinya sudah dibawah harga eceran tertinggi (HET), begitu juga telur di bawah HET, bawang merah rata-rata sudah Rp22 ribu perkilo, dan cabai rata-rata Rp40 ribu perkilo.
Dengan harga tersebut, pihaknya berharap daya beli beli masyarakat dapat terjaga dan penyedia barang terutama sembako bisa memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen.
“Tentu kita berharap bahwa daya beli masyarakat semua akan terjaga dan kita berharap semua penyedia barang terutama sembako bisa memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen,” pungkasnya.
Sebagai penutup dalam kunjungannya di Pasar Sayur Magetan kali ini, Gubernur Khofifah turut memberikan bantuan sembako kepada buruh gendong.(DNY)